Coaching Clinic APUNA se-Jawa Timur

Poster Coaching Clinic APUNA se-Jawa Timur


nasyiahjatim.or.id—Pada siang ini, Ahad (14/7), telah dilaksanakan Coaching Clinic APUNA via daring. Coaching clinic diawali dengan sosialisasi buku saku APUNA yang diluncurkan pada Temu APUNA di Lamongan Maret lalu.

Sosialisasi ini dipimpin oleh Ketua Departemen Ekonomi dan Kewirausahaan Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah (PWNA) Jawa Timur, Arin Setiowati, M.A.. Arin menjelaskan bahwa buku saku APUNA ini bertujuan memberikan inspirasi dan edukasi bagi pengusaha wanita, khususnya dari Nasyiatul Aisyiyah, untuk mengembangkan diri dan beraktualisasi.

Menjadi bagian dari APUNA harus memiliki keseimbangan antara menjadi ibu rumah tangga dan wanita karier yang teguh pada asas islami. Itu yang menjadikan APUNA berbeda dengan pengusaha yang lainnya. 

Setelah sosialisasi buku saku apuna terdapat pemaparan terkait teknis pembentukan koordinator daerah APUNA di Jawa Timur oleh Rizza Rahayu, M.H.. Pembentukan koordinator daerah ini merupakan kelanjutan dari pembentukan koordinator wilayah APUNA.

Koordinator wilayah membutuhkan koordinator daerah sebagai penghubung antara APUNA di daerah, cabang, hingga ranting. Hasil pleno mengenai pedoman pembentukan korwil yang telah disahkan pada Temu APUNA di Lamongan juga disampaikan. Pedoman ini menjadi dasar pembentukan Koordinator Daerah (KORDA).

Dalam pedoman tersebut, setiap daerah dapat membentuk KORDA dengan syarat minimal memiliki 50 APUNA. Jika tidak memenuhi syarat tersebut, daerah dapat bergabung dengan daerah lain untuk membentuk satu KORDA dalam satu Wilayah Kerja (WILKER). WILKER APUNA terbagi menjadi lima, yaitu Wilker Arek, Mataraman, Tapal Kuda, Madura, dan Pantura.

Tangkapan Layar Coaching Clinic APUNA se-Jawa Timur

Tangkapan Layar Coaching Clinic APUNA se-Jawa Timur